Breaking News
Home / Berita Bola / Brasil vs Haiti: Hasil 7-1. Brasil permalukan Haiti seperti kejadian Piala Dunia 2014

Brasil vs Haiti: Hasil 7-1. Brasil permalukan Haiti seperti kejadian Piala Dunia 2014

Brasil sukses mempermalukan Haiti pada ajang Copa America Centenario 2016 dalam Grup B di Stadion Camping World Orlando, Florida hari Rabu (8/6).

Brazil seperti mengulang kejadian masa lalu untuk Haiti, dimana kala itu Jerman mengalahkan Haiti dengan skor 7-1 di babak semifinal Piala Dunia 2014.

Philippe Coutinho berhasil menjadi sorotan penonton sebagai bintang pada laga ini. Pemain penyerang asal klub Liverpool ini sukses mencetak hat-trick (14′, 29′, 90′) pada laga itu, juga dikabarkan telah diincar oleh klub-klub besar seperti Barcelona dan Paris Saint-Germain.

Selain itu ada pula Renato Augusto (35′, 86′), Gabriel Barbosa (59′), dan Lucas Lima (67′) yang berperan dalam penambahan 4 gol Brasil tersebut. Sebuah gol balasan dari Haiti dicetak oleh James Marcelin pada menit ke-70.

Brasil sebagai Negara dengan lima kali juara dunia, dengan hanya 35 menit pada jam stadion, sudah berhasil memiliki tiga gol koleksi dari Haiti. Brasil yang dikenal sebagai Selecao, menang usai mencetak tujuh gol, seakan ingin memuaskan kerumunan penonton yang sebelumnya telah diumumkan sebanyak 28.241 orang. Dengan skor tertinggi turnamen sejauh ini dipegang oleh Philippe Coutinho striker asal Liverpool, ia mencetak tiga gol untuk Brasil dalam pertandingan itu.

“Kami rendah hati, tapi hasil seperti ini memberi kami kepercayaan diri,” kata bek Brasil Filipe Luis. “Coutinho adalah pemain hebat, yang menunjukkan hal itu di lapangan.”

Brasil yang memiliki segudang pengalaman dan pemain berkualitas, tampil dengan sangat dominan dalam laga di Camping World Stadium, Orlando. Mereka memonopoli ball possession dengan angka 57 persen dan Haiti hanya memperoleh 43 persennya.

Brasil pertama kali membuka keunggulan ketika memasuki 14 menit setelah peluit dimulainya pertandingan berkat aksi gemilang Philippe Coutinho.

Gelandang asal Liverpool FC itu menusuk dari sisi kanan pertahanan Haiti sebelum melepaskan tendangan keras jarak jauh yang berhasil bersarang di gawang Haiti.

Kembali Coutinho mencetak angka di papan skor setelah 15 menit setelahnya. Berdiri bebas di depan gawang, ia dengan mudah menyambut umpan matang dari Jonas.

Renato Agusto seakan tak mau dilupakan. Ia ikut menambah gol untuk Brasil di menit ke-35. Mereke menutup babak pertama tersebut dengan skor telak 3-0.

Meski sudah unggul 3 bola, Tim Samba itu tampaknya masih belum puas dan tidak menurunkan itensitas serangannya sejak memasuki babak kedua. Mereka malah semakin membanjiri papan skor menjadi 4-0 usai tembakan kaki kiri dari Gabriel yang sukses menaklukkan kiper Alisson pada menit ke-59.

Baru selang 5 menit masuk lapangan usai menggantikan Casemiro, Lucas Lima memeriahkan pesta gol Brasil lewat tandukannya di menit ke-67. Kemudian, gol hiburan untuk Haiti datang dari James Marcelin pada menit ke-70.

Agusto membawa Brasil semakin meninggalkan Haiti setelah tambahan golnya dari sepakan mendatar pada menit ke-86. Hanya berselang 4 menit kemudian, Coutinho membuat Tim Samba memimpin 7-1 sekaligus melengkapi hat-trick-nya. Tim Samba sementara memimpin klasemen Grup B dengan perolehan 4 poin dalam dua laga. Haiti dipastikan menjadi tim pertama yang gagal lolos usai menelan dua kali kekalahan.

Tidak peduli apa yang diceritakan pada papan skor, ada kurangnya minat di kalangan penggemar Brasil yang berlangsung Selecao musim panas ini. Menjelang Olimpiade Rio, para fans tampaknya mengangkat bahu di imbang Brasil di laga pembuka turnamen tersebut.

Brasil adalah juara Piala Dunia yang dinobatkan terakhir pada tahun 2002, dan menang di Copa América lima tahun kemudian. Sejak itu, ada sedikit kemunduran untuk sebuah bangsa yang memperkenalkan olahraga paling populer di planet ini.

“Sepakbola adalah obat kami, tapi sekarang kami sadar dan harus menghadapi kenyataan gelap,” kata Leonardo Licinio, penggemar sepak bola di Brasil. “Korupsi, krisis ekonomi, pengangguran. Hantu itu 7-1 menghantui kita.”

About kang odon

Check Also

Man City Kalah, Liverpool Tinggal Butuh Enam Poin Lagi untuk Juarai Liga Inggris

MANCHESTER – Kekalahan Manchester City dari Manchester United di laga pekan ke-29 Liga Inggris 2019-2020 …