Breaking News
Home / Berita Bola / Kapten FC Basel Akui Keunggulan Manchester United

Kapten FC Basel Akui Keunggulan Manchester United

Kapten FC Basel menilai kalau Manchester United merupakan tim yang besar dan juga sangat kuat setelah mengalahkan Basel tiga gol tanpa balas di laga matchday perdana babak grup Liga Champions.

Marek Suchy kapten FC Basel tersebut mengakui kekalahan timnya dengan menyebutkan kalau Manchester United memang merupakan tim yang lebih baik.

Rabu (13/9) Basel terpaksa harus menerima kekalahan 3-0 saat melakoni laga perdana babak grup Liga Champions di Old Trafford, dengan Manchester United yang tampil gemilang dan mencetak gol dari sundulan kepada Marouane Fellaini, Romelu Lukau, dan juga tendangan dari Marcus Rashford.

BACA JUGA: Nemanja Matic: Kami Harus Fokus Ke Liga Champions

Setelah selesai pertandingan, Marek Suchy mengatakan: ”Manchester United memang tim yang bagus, dan mereka layak untuk menang karena mereka tampil dengan sangat gemilang. Namun saya rasa kami seharusnya juga bisa mencetak gol namun kami banyak gagal dipenyelesaian akhir,” ujarnya seperti dikutip BeritaBola.

”United adalah tim yang bagus dan mereka memiliki banyak pemain yang sangat berkualitas. Para pemainnya mempunyai serangan yang sulit untuk kami bendung dan hal tersebut membuat kami sulit untuk keluar dari tekanan. Mereka bagus dalam memaksimalkan peluang yang mereka dapatkan, namun kami juga mempunyai sisi positid di pertandingan,’;’ imbuhnya.

FC Basel saat ini terbenam di dasar klasemen sementar Grup A, setelah menelan kekalahan dari United, sedangkan tim besutan Jose Mourinho tersebut kini kokoh berada dipuncak. CASKA Moskwa kini berada pada posisi kedua setelah berhasil mengalahkan Benfica dengan skor 2-1.

About kang odon

Check Also

Man City Kalah, Liverpool Tinggal Butuh Enam Poin Lagi untuk Juarai Liga Inggris

MANCHESTER – Kekalahan Manchester City dari Manchester United di laga pekan ke-29 Liga Inggris 2019-2020 …