Breaking News
Home / Berita Bola / Lucas Silva Membantah Rumor akan Pensiun Dini

Lucas Silva Membantah Rumor akan Pensiun Dini

Lucas Silva sebagai Gelandang muda asal Real Madrid, segera membantah isu-isu yang beredar mengenai kabar yang sempat membicarakannya bahwa Ia bakal pensiun dini.

Berawal dari rumor setelah hasil tes medis di salah satu klub Portugal ketika Silva pindah ke Sporting CP. Sebelumnya terdengar bahwa memang El Real akan meminjamkan Silva ke Sporting CP dengan masa kontrak selama satu musim, juga akan ada opsi pembelian pada tahun selanjutnya.

Akan tetapi ketika menjalani tes medis pada Jumat (8/7) lalu, hasil pemeriksaan dari tim medis Sporting CP mendeteksi adanya masalah pada jantung pemain 23 tahun itu, dan menyebabkan proses peminjaman Silva ke Sporting CP pun dibatalkan.
Berdasarkan laporan itulah yang diyakini telah membuat rumor bahwa Silva akan memilih untuk segera pensiun dini. Ditambah melihat keterangan bio Silva dalam media social yang dia tampilkan.

“Saya sudah memperjuangkan hal yang baik, namun karier saya telah selesai. Sekarang Saya hanya perlu untuk terus menjaga keyakinan diri,” ujar Silva menegaskan dalam keterangan tertulis. Akan tetapi, Silva juga membantah pernyataan bahwa ia akan pension dalam akun Twitternya pada Senin pagi (11/7) waktu setempat. Dimana Ia terlihat menjelaskan bahwa Ia tidak akan pensiun dengan mengunggah sebuah gambar tulisan.

Silva mengkonfirmasi dalam akun medianya. “Sebelum resmi melakukan penandatanganan dengan Sporting CP Saya sudah menjalani tes medis Jumat lalu. Tapi, terdeteksi adanya suatu masalah, dimana terdapat perubahan pada denyut jantung saya.”

“Saya juga kembali melakukan tes lagi, namun hasilnya tetap sama. Ternyata, bukanlah karena suatu penyebab yang spesifik dalam perubahan titik denyut jantung itu. Sehingga, saya hanya akan menegaskan bahwa diri saya sama sekali tidak menginginkan untuk pensiun dini,” lanjutnya.

El Real membeli Silva dengan biaya 14 juta euro atau senilai Rp 202 miliar dari klub Brasil, Cruzeiro pada Januari 2015. Namun tercatat Ia baru sempat 9 kali bermain untuk Real Madrid.

Baca Juga :

  • Jese hengkang dari Real Madrid musim depan

About kang odon

Check Also

Man City Kalah, Liverpool Tinggal Butuh Enam Poin Lagi untuk Juarai Liga Inggris

MANCHESTER – Kekalahan Manchester City dari Manchester United di laga pekan ke-29 Liga Inggris 2019-2020 …