Breaking News
Home / info olahraga / Meski Tertinggal, Andi Gilang dan Gerry Salim Masih Berpeluang Juara

Meski Tertinggal, Andi Gilang dan Gerry Salim Masih Berpeluang Juara

Andi Gilang dan Gerry Salim yang berada di bawah bendera Astra Honda Racing Team (AHRT) kini sudah melewati seri kelima Asia Talent Cup 2016 (ATC). Keduanya menjaga harapan untuk meraih gelar juara musim ini, kendati di balan tersisa apapun masih bisa terjadi.

Dalam seri kelima yang digelar di Motegi, Jepang akhir pekan kemarin, Andi Gilang hanya mampu finish di posisi kelima, sedangkan Gerry di posisi keenam. Akibatnya, mereka kini masih tertinggal 18 dan 24 poin dari pemimpin klasemen pebalap sementara. Kendati demikian, jarak poin ini masih bisa dipangkas jika mukjizat terjadi di balapan tersisa.

ATC 2016 masih menyisakan satu balapan lagi, di sirkuit Sepang, Malaysia. Para pebalap akan melakoni seri terakhir dua pekan dari sekarang, dan dengan bekal yang ada, kedua pebalap asal Indonesia ini masih punya peluang untuk menyabet gelar juara.

Di balapan pertama, Andi Gilang mendapatkan posisi start kelima, dan Gerry Salim meraih posisi ketujuh meski harus membalap dalam kondisi jari tangan yang cedera. Sayangnya, kedua pebalap masih belum memberikan hasil yang optimal. Andi Gilang masih lebih baik dengan finish kelima, sedangkan Gerry Salim tercecer di posisi kesepuluh.

Di balapan kedua, sejumlah insiden terjadi meski tak fatal. Andi Gilang juga sempat bersenggolan, kendati masih bisa melanjutkan lomba. Hanya saja, meski sempat memimpin lomba di putaran awal, Gilang harus puas berada di posisi ketujuh. Tim menyebut temperatur mesin mengalami perubahan di pertengahan lap yang membuat daya gebernya menurun.

“Terkait aerodynamic, di lomba kemarin sebenarnya sudah ada kemajuan yang menggembirakan. Buktinya di awal-awal lap, kami sudah sempat memimpin. Tetapi memasuki lap pertengahan, tiba-tiba performa tidak optimal karena temperatur mesin yang melonjak tajam di atas batas normal. Terima kasih kepada tim mekanik yang bekerja keras untuk menyelesaikan balapan ini. Tapi saya harus bekerja ekstra keras di balapan terakhir untuk merebut gelar juara,” ujar Andi Gilang.

Situasi yang dihadapi Gerry Salim tak jauh berbeda, sempat berada di grid terdepan tapi perlahan tergusur dan harus puas dengan finish keenam. Dalam satu pernyataan, Gerry mengatakan tetap bersyukur bisa finish dengan poin, padahal sebelumnya tim dokter sudah melarang dirinya untuk membalap. Saya akan mencoba cepat recovery supaya bisa membalap lebih optimal nanti.

Sementara itu Agustinus Indraputra sebagai perwakilan Astra Honda Motor meminta dukungan masyarakat Indonesia, dan berharap semoga kedua wakil Indonesia ini bisa mengikuti jejak Marc Marquez yang baru saja memastikan gelar juara dunia MotoGP 2016 bersama Repsol Honda.

B Wayan

BACA JUGA :

  • Anthony Joshua Selangkah Lagi Sepakati Pertarungan Menghadapi Klitschko
  • Mengenal Olahraga Rekreasi Paint ball

About kang odon

Check Also

Jenis Olahraga yang Gagal Menjadi Bagian Olimpiade

Mengingat jumlah acara di Olimpiade yang semakin kembung saat ini, sulit untuk percaya bahwa ada …