Breaking News
Home / Berita Bola / Nainggolan tunjukkan kesetiaannya pada AS Roma

Nainggolan tunjukkan kesetiaannya pada AS Roma

Radja Nainggolan sebagai pemain asal AS Roma, telah menunjukkan kesetiaannya terhadap klub Roma. Mendengar kabar bahwa Radja Nainggolan mengaku tak tertarik meninggalkan klubnya saat ini tampaknya telah membuat keinginan Chelsea untuk bisa mendatangkan pemain asal Belgia itu harus kembali diurungkan.

Banyak kabar mengenai Nainggolan yang menjadi incaran sejumlah klub di Liga Inggris. Seperti Chelsea dan Manchester United yang dikabarkan adalah dua klub yang paling meminati pemain tim nasional Belgia itu. Pemain berusia 28 tahun ini telah diprioritaskan dalam target klub London tersebut, dengan sebelumnya beredar bahwa Antonio Conte memberikan tawaran transfer untuk membawa Nainggolan ke Chelsea.

Akan tetapi telah ditegaskan bahwa pemain yang bersangkutan tersebut akan tetap berada di Olimpico, setelah pembicaraan antara direktur olahraga AS Roma Walter Sabatini dengan Nainggolan. “Saya yakin dengan dengan AS Roma, jadi tidak ada alasan untuk saya keluar dari tim yang sudah saya idamkan, di hari sebelumnya juga saya telah menemui Sabatini dan hasilnya semua baik-baik saja,” ujar Nainggolan pada media hari Jumat (8/7).

Disamping itu Nainggolan sendiri masih terikat kontrak bersama AS Roma sampa Juni 2020 mendatang. Aksi Nainggolan memang sangat menawan di musim lalu. Dimana Ia berhasil mengumpulkan 6 gol dalam 35 kali penampilannya. Ditambah dia juga sukses menunjukkan penampilannya yang gemilang selama ajang di Piala Eropa 2016.

Baca Juga :

Janji Radja Nainggolan kepada AS Roma

Isu kepindahan Radja Nainggolan dari Roma

 

About kang odon

Check Also

Man City Kalah, Liverpool Tinggal Butuh Enam Poin Lagi untuk Juarai Liga Inggris

MANCHESTER – Kekalahan Manchester City dari Manchester United di laga pekan ke-29 Liga Inggris 2019-2020 …