Breaking News
Home / Berita Bola / Paket ‘Mencurigakan’ di Old Trafford membuat MU mengalami kerugian besar

Paket ‘Mencurigakan’ di Old Trafford membuat MU mengalami kerugian besar

Kejadian unik baru saja terjadi di lapangan sepakbola dunia. Kini berita itu datang dari lapangan Old Trafford kala pertandingan Manchester United menghadapi Bournemouth Minggu (15/05).

Sempat ditemukan sebuah paket mencurigakan yang diduga adalah bom, dan atas saran dari pihak kepolisian Manchester memaksa pertandingan untuk dibatalkan, pihaknya juga mengatakan bahwa keselamatan penonton adalah segala-galanya.

“Kepolisian akan terus melakukan penyelidikan ini. Kami menyarankan keputusan ini (membatalkan pertandingan di Old Trafford) sebagai upaya untuk menjamin keselamatan para tamu di Old Trafford,” jelas pejabat kepolisian di Manchester, John O’Hare.

Pertandingan tersebut dibatalkan setelah perangkat yang diduga bom tersebut ditemukan sesaat sebelum dimulainya pertandingan.

Insiden pembatalan laga terakhir United di Liga Primer tersebut juga telah dibicarakan oleh wakil direktur, Ed Woodward kepada direktur Liga Primer, Richard Scudamore. Dari pihak Liga Primer sendiri mengungkapkan bahwa laga ulang pasti akan digelar secepatnya.

Beberapa jam kemudian para petugas segera melakukan peledakan terkontrol atas paket tersebut. Pada Minggu malam kepolisian Manchester mengatakan bahwa yang mencurigakan tersebut adalah ‘alat tiruan’ yang secara tak sengaja tertinggal di stadion saat digelar latihan teror beberapa waktu lalu.

Namun usai penyelidikan lebih lanjut dari pihak kepolisian dan militer mengkonfirmasi, ditemukan bahwa benda mencurigakan yang sempat ditemukan dalam wilayah Old Trafford pada hari Minggu tersebut adalah hanya sebuah alat tiruan yang biasa digunakan untuk pelatihan penjinakan bom. Dari pihak Polisi mengungkapkan bahwa perangkat plastik tiruan itu tanpa sengaja telah tertinggal ketika sebuah perusahaan swasta usai melakukan latihan penjinakan bom pada hari Rabu.

Liga Premier telah mengkonfirmasi bahwa pertandingan terakhir mereka untuk musim 2015-2016 itu akan segera dilaksanakan ulang pada Selasa malam WIB. Tak terima akan kejadian konyol tersebut, Walikota Manchester menginginkan diadakan pengusutan mendesak untuk menemukan bagaimana hal ini bisa terjadi, mengapa hal itu terjadi dan siapa yang akan bertanggung jawab.

“Sungguh kejadian yang luar biasa memalukan bagi para pendukung yang sengaja telah datang dari jauh untuk menonton pertandingan, ini juga telah membuang banyak waktu pihak kepolisian dan tim militer penjinak bom, dan membuat orang-orang dalam bahaya, apalagi mengevakuasi puluhan ribu orang dari sebuah stadion sepak bola itu bukanlah tanpa risiko,” tambahnya.

MU menyatakan akan mengembalikan uang semua orang yang telah membeli tiket dan mempersilakan para penonton pemegang tiket dari kedua klub untuk bisa menonton secara gratis pada pertandingan Selasa malam nanti. Kebijakan ini telah diperkirakan membuat MU mengalami kerugian sekitar £3 juta, atau lebih dari Rp50 miliar.

Baca juga :

  • Rooney cetak gol ke 100 nya di Liga Premier
  • Kroos akan hengkang dari Real Madrid

About kang odon

Check Also

Man City Kalah, Liverpool Tinggal Butuh Enam Poin Lagi untuk Juarai Liga Inggris

MANCHESTER – Kekalahan Manchester City dari Manchester United di laga pekan ke-29 Liga Inggris 2019-2020 …