Breaking News
Home / Berita Bola / Peluang Renato Sanches bermain di Liga Inggris

Peluang Renato Sanches bermain di Liga Inggris

Klub besar Inggris, Manchester United hanya butuh selangkah lagi untuk mendapatkan salah satu pemain Benvica yaitu Renato Sanches. Pemain yang lahir di Portugal tersebut memiliki gaya bermain yang cukup mirip dengan salah satu legenda The Reds yaitu Paul Scholes.

Pada laman Daily Mail tertulis bahwa sebenarnya sang Setan Merah sudah tertarik dengan Sanches semenjak akhir tahun yang lalu, lebih tepatnya ketika ia memasuki pasukan utama tim yang bermarkas di kota Lisbon.

Pada bulan Januari lalu, United sudah melakukan pertemuan dengan para petinggi klub yang sudah berdiri sejak tahun 1904 untuk melakukan pembicaraan tentang transfer Sanchez ke kota Manchester pada bursa transfer musim dingin. Akan tetapi Benfica tak mau begitu saja merelakan pemain yang sudah bermain di Benfica semenjak tahun 2014.

Namun rupanya Kamis malam kemarin pembicaraan tentang transfer Sanchez berlanjut. Sang presiden klub yang sedang berada di Inggris, Luis Felipe Vieira, dikabarkan sengaja menemui para petinggi klub yang sudah beberapa kali menjuarai Liga Premier Inggris. Pihak Benfica kabarnya menawarkan pada petinggi United nilai pembelian Sanches seharga 31 juta pound sterling dengan tambahan 15 juta pound sterling jika Sanches memenuhi sejumlah persyaratan. Belum diketahui apa saja persyaratan yang diajukan agar nilai transfer pemain tersebut bisa dinaikkan.

Harga yang ditawarkan masih jauh dibawah klausa pemutusan kontrak yang harus dilakukan dengan biaya sebesar 60 juta pound sterling. Pemain yang masih berusia muda yakni 18 tahun ini masih terikat dengan klub Benfica sampai dengan tahun 2021.

Apabila Sanches jadi merumput di United, maka nomor punggungnya yakni 85 tak akan ia tinggalkan dan akan ia gunakan di Old Trafford. Nomor punggung tersebut merupakan nomor punggung tertinggi di squad United. Sebelumnya nomor punggung tertinggi dipegang oleh kiper Backup MU yakni Sam Johnstone dengan angka 50.

Sanches digadang-gadang sebagai salah satu pemain yang paling bersinar di Portugal untuk saat ini. Pada usia yang masih berada dibawah 20 tahun, Sanches telah sukses untuk masuk Timnas Negara Portugal. Kemungkinan besar pemain yang memiliki tinggi 176 cm itu akan ikut dalam squad Portugal dalam Piala Eropa pada bulan Juni 2016 mendatang.

Pembelian Sanches mungkin diakibatkan performa United yang menurun. Seperti diketahui Manchester United mengalami pasang surut prestasi dengan kekalahan yang cukup sering pada beberapa pertandingan Liga Inggris. Diharapkan dengan datangnya Sanches squad United bisa berjaya seperti dahulu, atau setidaknya bisa merangkak dari posisi lima klasemen sementara Liga premier Inggris.

Baca juga :

  • Pemain terbaik inggris versi PFA
  • Prediksi Arsenal menjamu Norwich City

About kang odon

Check Also

Man City Kalah, Liverpool Tinggal Butuh Enam Poin Lagi untuk Juarai Liga Inggris

MANCHESTER – Kekalahan Manchester City dari Manchester United di laga pekan ke-29 Liga Inggris 2019-2020 …