Breaking News
Home / info olahraga / Pergelaran Tafisa Games 2016 di Jakarta

Pergelaran Tafisa Games 2016 di Jakarta

Ajang Tafisa Games yang ke-6 digelar sejak hari sabtu lalu tanggal 8 Oktober sampai hari Selasa tanggal 11 Oktober 2016, dan menunjuk ibu kota Jakarta sebagai tuan rumahnya. Yang mana mayoritas pertandingan dilaksanakan di daerah Jakarta Utara, tepatnya Pantai Carnaval ABC Mal Taman Impian Jaya Ancol.

Kemudian juga sejumlah pertandingan lainnya ada yang digelar di GOR Cempaka Putih, GOR Tanjung Priok, GOR Sunter, JIExpo Kemayoran, Jakarta Garden City di Cakung, Taman Mini Indonesia Indah, serta juga Pulau Pramuka.

Hayono Isman selaku ketua Panitia Pelaksana memilih Ancol sebagai arena pusat pertandingan lantaran untuk menggambarkan visi Presiden Joko Widodo pada kemaritiman. Karenanya juga Jokowi dijadwalkan pada Sabtu sekitar pukul 19.00 WIB untuk membuka pentas Tafisa Games 2016. Dikatakan oleh Hayono bahwa dana yang dihabiskan untuk pergelaran Tafisa Games 2016 ini menghabiskan minimal Rp 401 miliar.

Sebelumnya mungkin ada yang belum tahu apa itu Tafisa Games? Berikut ulasannya.Tafisa yaitu kependekan dari The Association For International Sport for All (Asosiasi Olahraga untuk Semua). Acara ini turut didukung juga oleh lembaga PBB Unesco serta Komite Olimpiade Internasional, juga sudah mempunyai lebih dari 270 anggota dari lebih 150 negara.

Tafisa bertujuan untuk menjadi suatu sarana khusus yang menyediakan akses berolahraga dan melakukan kegiatan olah fisik kepada semua orang. Disamping itu juga bertujuan dalam mengangkat ekonomi pariwisata dalam suatu negara. Maka dari itu Tafisa Games turut didukung oleh Kementerian Pariwisata.
Pertama kali kehadiran Tafisa tercatat pada tahun 1960-an, dan baru secara sah diresmikan pada tahun 1991 oleh pengadilan olahraga Frankfurt (Jerman).

Sejak 1992 Tafisa Games mulai digelar di Bonn, Jerman serta selalu dilaksanakan secara rutin setiap 4 tahun sekali. Akan tetapi Tafisa Games belum begitu terkenal sampai puncak kemeriahannya pada 2008 di Busan.
Kemudian selang 4 tahun setelahnya, giliran di kota Siauliai, Lithuania yang menjadi ibukota pergelaran Tafisa Games. Disana juga pentas Tafisa Games 2012 sukses layaknya di Busan, diikuti lebih dari 8.000 partisipan.
Lalu apakah jenis pertandingan yang dipertunjukkan?

Dalam Tafisa Games, semua pertandingannya masuk dalam kategori aktivitas. Hampir sebagian besar berbentuk olahraga serta permainan yang tidak ada dalam cabang di Olimpiade. Itulah uniknya acara ini, dimana terdapat 5 jenis aktivitas yang dipertunjukkan, namun 2 di antaranya termasuk dalam kategori olahraga dan permainan, yakni olahraga ekstrem dan permainan tradisional.

Dalam cabang kategori olahraga dan permainan tradisional meliputi, sepak bola pantai, aerobik, capoeira, papan bidak, egrang, lomba poco-poco, lomba tari tradisional, barongsai, serta juga lompat tali. Lalu pada cabang kategori olahraga ekstrem meliputi jenis permainan popular, yakni adu panco, ketangkasan BMX, airsoftgun, sepak bola jalanan, pemandu sorak, sepak bola gaya bebas, skateboard, serta panjat dinding.

Selama pentas pertunjukkan Tafisa Games juga turut berlangsung pameran kerajinan, kuliner, dan fashion. Terutama mode pakaian olahraga, yang masuk pada kategori ekshibisi.

V Agustine

BACA JUGA :

  • Mengenal Olahraga Ekstrim Wall Climbing dan Manfaatnya
  • Mengenal Olahraga Air Wakeboard

About kang odon

Check Also

Jenis Olahraga yang Gagal Menjadi Bagian Olimpiade

Mengingat jumlah acara di Olimpiade yang semakin kembung saat ini, sulit untuk percaya bahwa ada …