Breaking News
Home / Berita Bola / Valdes isyaratkan hengkang dari Manchester United

Valdes isyaratkan hengkang dari Manchester United

Victor Valdes pemain sepakbola berkebangsaan Spanyol yang kini merupakan salah satu pemain dari klub asal Premier League, Manchester United dan ia juga bermain di tim nasional Spanyol.

Valdes didatangkan Manchester United dari klub lamanya yakni Barcelona pada musim 2015-16 dengan durasi kontrak selama kurang lebih satu tahun.

Valdes yang didatangkan Manchester United sedang dalam kondisi cedera pasca bermain di Barcelona. Ia harus terpaksa menepi terlebih dahulu untuk menjadi pemain cadangan guna memulihkan dari cederanya tersebut. Debutnya bersama United kala itu ia menghadapi Arsenal di kompetisi Premier League, pertandingan tersebut berakhir dengan hasil imbang 1-1.

Valdes bermain di posisi penjaga gawang, ia hanya menjadi pilihan ketiga bagi sang pelatih terdahulu Van Gaal. Terlihat dari penampilannya yang sangat sedikit bersama United.

Valdes hanya melakoni dua pertandingan saat berada bersama Manchester United. Pertandingan kedua yang ia jalani saat itu menghadapi Hull City, pertandingan tersebut juga tidak membuat Valdes puas, pasalnya pada pertandingan tersebut juga berakhir imbang 0-0. Jumlah penampilan yang sangat sedikit membuat ia ingin hengkang dari klub.

Di bulan Januari 2016, Valdes pindah ke klub asal Belgia, Standard Liege dengan status sebagai pinjaman hingga akhir musim. Debutnya bersama Liege saat itu melawan Leauven, pertandigan tersebut berakhir dengan kemenangan Leauven.

Setelah beberapa pertandingan bermain bersama Liege, nasib buruk kembali diterima Valdes, ia harus menerima keputusan Liege yang tidak ingin memainkannya lagi.

Valdes yang hanya bermain sebanyak 8 pertandingan bersama Liege, kontraknya yang berakhir pada Juni 2016 nanti resmi diputus, dikarenakan pihak Liege yang ingin memberikan jam terbang lebih banyak kepada pemain muda. Nasib Valdes yang berubah sangat drastis ketika meninggalkan Barcelona.

Sejak meninggalkan Barcelona, Valdes tercatat hanya bermain sebanyak 10 pertandingan, 2 ketika bersama United dan 8 saat bersama Standard Liege.

Salah satu faktor jarang dimainkannya bagi klub yakni Valdes pada beberapa pekan ia mengalami cedera dan akibat dari cedera tersebut membuat ia tidak dapat bermain dengan kemampuan terbaiknya.

Kabar dari hengkangnya Valdes dari Manchester United nampaknya memberikan peluang bagi dua klub asal La Liga Spanyol untuk memboyongnya.

Dua klub yang sedang bersaing mendapatkan tanda tangan dari Valdes yakni Celta Vigo dan Villareal. Selain Celta Vigo dan Villareal kabar terbaru dari media cetak Inggris, Manchester City pertimbangkan untuk menampung Valdes pada awal musim nanti.

Valdes yang cukup diperhitungkan penampilannya ketika bersama Barcelona membuat City ingin menampungnya jika ia benar akan hengkang dari Manchester United. Manchester City yang akan berada di asuhan Pep Guardiola pada musim depan, dengan bergabungnya Valdes dengan City, diharapkan dapat memperkuat dari lini bertahan City.

Baca juga :

  • Ronaldo kecam Islandia tidak punya mental
  • Ibrahimovic optimis mampu tumbangkan Italia

About kang odon

Check Also

Man City Kalah, Liverpool Tinggal Butuh Enam Poin Lagi untuk Juarai Liga Inggris

MANCHESTER – Kekalahan Manchester City dari Manchester United di laga pekan ke-29 Liga Inggris 2019-2020 …