Breaking News
Home / prediksi bola / Piala Dunia / Prediksi Kualifikasi Piala Dunia, San Marino vs Jerman 12 November 2016

Prediksi Kualifikasi Piala Dunia, San Marino vs Jerman 12 November 2016

Banyak orang mulai melakukan analisis prediksi pertandingan antara San Marino vs Jerman yang relatif menjagokan tim tamu. Bukan soal rasis atau menganggap remeh San Marino, namun sejarah pertemuan keduanya merupakan cerita mengerikan bagi mereka.

Sebaliknya bagi Jerman, ini adalah kesempatan untuk mendulang poin penuh dan menciptakan jurang pemisah selisih gol sebanyak mungkin demi mengamankan posisi puncak yang mereka duduki saat ini. San Marino vs Jerman dijadwalkan bertanding di di Stadio Olimpico di Serravalle Sabtu 12 November 2016 pukul 02:45 WIB. San Marino bakal menjadi tuan rumah, sedangkan Jerman bertindak sebagai tim tamu.

Tuan rumah, San Marino sudah hampir pasti tidak akan lolos ke putaran final Piala Dunia 2018. Saat ini, tim asuhan Pier-Angelo MANZAROLI belum meraih satu poin pun setelah menjalani 3 laga selama fase kualifikasi. Tak hanya kalah, San Marino juga digilas lawan-lawannya dengan skor yang mencolok. Tiga pertandingan di fase kualifikasi, San Marino berturut-turut ditumbangkan Norwegia 4-1, kemudian Irlandia Utara 4-0 dan oleh Azerbaijan 1-0.

[soccer-action id=”6″]

San Marino diprediksi bakal menerapkan strategi 5-3-2 yang sepertinya diracik untuk menahan gempuran tim tamu. Adapun komposisinya terdiri dari Aldo Simoncini; Fabio Vitaioli, Davide Simoncini, Cristian Brolli, Alessandro Della Valle, Danilo Ezequiel Rinaldi; Carlo Valentini, Tommaso Zafferani, Luca Tosi; Pier Filippo Mazza; Mattia Stefanelli

BACA JUGA : Prediksi Skor Kualifikasi Piala Dunia, Brazil vs Argentina 11 November 2016

Sementara itu di kubu tim tamu, situasinya kebalikan dari San Marino. Jerman sedang dalam kondisi fit dan prima, mempunyai materia pemain yang komplet dan mengantongi hasil positif dari tiga laga yang sudah mereka jalani.

Di grup F, Jerman menjadi rajanya dengan tiga kemenangan. Mengoleksi 9 poin dan hebatnya diraih dengan tanpa kebobolan satu kalipun. Jerman termasuk salah satu tim yang paling produktif, dengan rata-rata 2.5 gol per pertandingan.Gol terendah mereka adalah ketika menghadapi Azerbaijan Irlandian Utara dengan skor 2-0, selebihnya di atas 3 gol.

[soccer-action id=”7″]

Jerman bakal menerapkan formasi 4-2-3-1 dengan mengandalkan kecepatan Draxler sisi kiri dan Mario Goetze di depan. Jerman juga dipastikan diperkuat oleh Mesut Oziel yang sedang on fire bersama Arsenal. Komposisi lengkapnya, adalah sebagai berikut: Manuel Neuer; Jonas Hector, Mats Hummels, Jerome Boateng, Joshua Kimmich; Sami Khedira; Toni Kroos; Julian Draxler, Mesut Oezil, Ilkay Guendogan; Mario Goetze

Head to head San Marino vs Jerman

Tanggal Nama Team Skor Piala
03-Jun-2007 JERMAN VS SAN MARINO 6 – 0 Kualifikasi Piala Eropa
07-Sep-2006 SAN MARINO VS JERMAN 0 – 13 Kualifikasi Piala Eropa

San Marino dan Jerman sudah dua kali bertemu, di tahun 2007 mereka bersua dalam kualifikasi Piala Eropa. Kala itu Jerman berpesta 6 gol tanpa sekalipun kebobolan.

Lebih buruk lagi, di tahun 2006 lebih dari selusin gol dilesakkan Jerman ke gawang San Marino. Dengan catatan ini tak berlebihan jika Jerman diprediksi bakal menang mudah mencetak sedikitnya 4 gol.

[socialpoll id=”2399241″]

About kang odon

Check Also

PREDIKSI PERTANDINGAN BOLA 24–25-FEBRUARI-2022

BERITABOLA.WIN – PREDIKSI PERTANDINGAN BOLA 23–24-FEBRUARI-2022 ENGLISH PREMIER LEAGUE [6] Arsenal vs [7] Wolverhampton Wanderers …