Breaking News
Home / Berita Bola / Sang Raja di Liga Eropa

Sang Raja di Liga Eropa

Menuju akhir kompetisi pada musim ini, Eropa telah mencatatkan nama-nama yang pantas mengisi buku sejarahnya. Sang Tim juara telah ditentukan dari masing-masing Negara / Liga yang mereka hadapi.

Namun tak banyak tim baru yang mampu mencatatkan namanya untuk menggeser sang penguasa wilayah. Seperti di Jerman yang masih dikuasai oleh Bayern Munchen sang juara bertahan empat kali berturut-turut, kemudian gelar Serie A Italia masih dibawah kekuasaan Juventus yang pertama kalinya menjadi klub pemenang lima kali berturut-turut sepanjang sejarah Serie A. Lalu juga pada kompetisi La Liga masih di pegang oleh Barcelona.

Sementara Leicester City berhasil membuat namanya tercatat dalam sejarah Eropa, Ia berhasil menjadi juara Premier League Inggris untuk yang pertama kalinya dalam sejarah klub.

Keberhasilan para tim-tim raksasa tersebutpun tentu tak lepas dari para pencetak gol dan rekan-rekan mereka di masing-masing klub yang tentunya sangat berjasa dalam kemenangan itu.

Berikut ini daftar nama pemain bintang di Tanah Eropa.

Bundesliga
Jerman- Kompetisi Bundesliga ini masih saja di bawah kekuasaan sang raja Bayern Munich yang telah sukses menjuarai kompetisi ini untuk keempat kalinya secara berturut-turut. Disamping itu, ada daftar nama-nama yang sangat berpengaruh untuknya, pemain penyerang mereka yakni Robert Lewandowski yang sukses menjadi pencetak gol terbanyak musim ini setelah berhasil mengumpulkan total 30 gol. Ia juga berhasil melampaui jumlah perolehan gol bomber Patrick Aubameyang asal Borussia Dortmund, yang telah mengumpulkan keseluruhan 25 gol selama di kompetisi Bundesliga ini.

Adapula pemain yang begitu berpengaruh berkat assistnya. Henrikh Mkhitaryan asal Borussia Dortmund disebut-sebut telah berperan aktif dalam mencetak assist. Selama di musim 2015-2016 ini, sudah total 15 assist yang ia ciptakan untuk klubnya. Perolehan tersebut membuatnya unggul empat angka diatas Karim Bellarabi asal Bayer Leverkusen.

Serie A
Italia- Seperti tak ingin turun jabatan si Nyonya Tua ini telah lima kali berturut-turut menyimpan trofi kompetisi Seri A Itali. Sebelumnya Napoli hampir berhasil menurunkan Juve atas perolehan poinnya namun mereka gagal menjuarai musim ini karena poin dari Juventus sedikit mengungguli mereka.

Tapi setidaknya salah satu dari pemain mereka sukses mencatatkan namanya sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang Seria A di Italia. Yaitu Gonzalo Higuain yang secara menakjubkan telah berhasil mencatatkan keseluruhan 36 golnya semusim ini. Jauh diatas Paulo Dybala yang berada di posisi ke dua. Catatan Higuain ini juga ternyata menyamai rekor sebelumnya di Serie A yang telah lama tak bisa dikejar. Rekor yang pernah dicetak oleh Gino Rossetti pada musim 1928-1929 silam. Rossetti yang saat itu juga mampu mencetak 36 gol dalam satu musimnya. Sementara pencatat assist terbanyak jatuh pada Miralem Pjanic dan Paul Pogba yang telah berhasil membuat 12 assist selama musim ini.

La Liga
Spanyol- Tak terduga pemain yang baru saja mengisi tempat penyerang di Barcelona, Luis Suarez telah sukses menjadi pemain dengan gol terbanyak selama musim ini. Akibat cedera yang diderita Cristiano Ronaldo membuatnya gagal menjadi pencetak gol terbanyak dan tertinggal oleh Luis Suarez yang telah berhasil menutup musim dengan catatan 40 gol. Perolehan tersebut membuatnya unggul lima gol diatas Ronaldo.

Disamping itu malahan Lionel Messi justru hanya menjadi pemain yang paling sering mencetak assist dengan total 16 kali. Namun juga ternyata perolehan itu sama persis dengan jumlah assist Luis Suarez. Tentu fakta ini sukses membawa Suarez menjadi pemain terpopuler di Spanyol.

Premier League
Inggris- Premier League di musim ini semakin menjadi kompetisi yang sangat dinanti-nantikan, tim muda yang sebelumnya sudah hampir terdegradasi justru berhasil menjadi juara Premier League. Dia adalah Leicester City yang untuk pertama kalinya menunjukkan diri dalam sejarah dunia sepak bola Eropa. Jamie Vardy penyerang asal Leicester City itu sempat mencatatkan diri dalam daftar pencetak gol terbanyak. Namun dirinya harus puas berbagi setelah disusul Sergio Aguero, karena beberapa kali absen.

Namun penyerang yang benar-benar sukses menjadi pencetak gol terbanyak adalah Harry Kane dengan keseluruhan 25 gol yang menjadikannya berada diatas Aguero dan Vardy.

Mesut Ozil telah sukses membuat assist terbanyak di kompetisi Premier League musim ini. Berhasil membuat 19 assist dari total keseluruhan 38 pertandingannya bersama Arsenal. Rekor tersebut masih kalah satu angka dari rekor sebelumnya Thierry Henry pada musim 2002-2003.

About kang odon

Check Also

Man City Kalah, Liverpool Tinggal Butuh Enam Poin Lagi untuk Juarai Liga Inggris

MANCHESTER – Kekalahan Manchester City dari Manchester United di laga pekan ke-29 Liga Inggris 2019-2020 …