Breaking News
Home / Berita Bola / Bukan musim yang terbaik bagi The Gunners

Bukan musim yang terbaik bagi The Gunners

Arsenal musim ini boleh berbangga diri karena berhasil naik ke peringkat kedua Premier League, pada hari terakhir musim ini, namun para fans Arsenal belum puas dengan torehan yang dihasilkan oleh klub London Utara ini. Mereka menilai banyak kesalahan yang dilakukan oleh para pemain, sehingga mereka banyak kehilangan point.

Banyak striker yang mandul, lalu pemain – pemain yang ditimpa cedera, serta dewi fortuna yang tidak mendukung perjalanan Arsenal di musim ini.

Musim 2015-2016 Premier League merupakan musim yang tidak biasa bagi Premier League. Pasalnya tim – tim raksasa penghuni papan atas bertumbangan, sementara tim papan bawah seperti Leicester City dapat melesat naik mengisi tempat di papan atas bahkan dapat mengangkat piala.

Arsenal di musim ini meraih kejutan dari West Ham United, awal musim Arsenal harus menelan kekalahan 0 – 2 di Emirates Stadium pada bulan Agustus lalu. Dan pada bulan itu Arsenal hanya mampu meraih dua kemenangan, dan rata – rata point/pertandingan pada bulan lalu hanya hanya memperoleh 1,3.

Pada bulan September dan Oktober The Gunners mulai jauh lebih ramah, dimana mereka pada bulan itu meraih dua dan tiga point. Salah satunya adalah 3 point di Old Trafford setelah mereka berhasil menumbangkan Manchester United.

Akan tetapi, bulan berikutnya Arsenal kembali terpuruk dan terjatuh. Bahkan pada bulan tersebut mereka tidak meraih kemenangan satu pun. Mereka meraih kejutan dari West Bromwich Albion saat bertanding di Hawthorns, kejutan tersebut ialah kekalahan atas West Bromwich. Dan rata – rata Arsenal hanya meraih 0,6 point.

Penyebab dari keterpurukan itu adalah cedera yang dialami oleh Francis Coquelin, Santi Cazorla, dan Aleis Sanchez. Arsenal kehilangan mereka satu per satu di tengah pertandingan, hal tersebut langsung menurunkan moral The Gunners.

Namun, pada bulan Desember, Arsenal berhasil mematahkan ejekan banyak orang. Arsenal justru meransak naik ke peringkat pertama Premier League, setelah berhasil mengalahkan Manchester City. Akan tetapi tiba – tiba saja runtuh saat bertanding melawan Southampton, ketika itu Arsenal di Bombardir oleh Southampton dengan skor yang sangat memalukan yaitu 0 – 4.

Arsenal mengalami krisis gol pada bulan Januari. Arsenal menguasai jalannya pertandingan, dan menciptakan banyak peluang untuk mencetak gol, namun Arsenal hanya mampu menorehkan empat gol pada bulan itu. Dan pada bulan Februari – Maret krisis gol tersebut masih berlanjut, sehingga para pengamat mulai menyalahkan Arsene Wenger karena tidak membeli pemain serang saat bursa transfer Januari lalu.

Untung saja, cedera yang dialami Welbeck telah usai, Welbeck menjadi penyelamat point Arsenal saat Leicester City bertamu ke Emirates Stadium. Kolaburasi Welbeck dan Sanches mulai membuat Arsenal bangkit, dan mulai mencetak gol untuk Arsenal di bulan April.

Di saat The Gunners masih memiliki peluang untuk menjuarai Premier League, justru The Gunners melakukan kesalahan – kesalahan yang membuat peluang itu menjadi pupus. Akan tetapi peluang Arsenal untuk berada peringkat dua masih terbuka, hal tersebut diliat dari Arsenal yang berhasil menyalip Tottenham Hotspur atas bantuan Chelsea, West Brom, dan Newcastle United.

About kang odon

Check Also

Man City Kalah, Liverpool Tinggal Butuh Enam Poin Lagi untuk Juarai Liga Inggris

MANCHESTER – Kekalahan Manchester City dari Manchester United di laga pekan ke-29 Liga Inggris 2019-2020 …