Kovacic didatangkan Real Madrid dari Inter Milan pada musim 2015-16 dengan klausul harga sekitar 29 juta euro untuk durasi kontrak selama kurang lebih enam tahun.
Debut pertamanya berseragam Real Madird kala itu menghadapi Sporting de Gijon dalam kompetisi La Liga, ia masuk pada babak kedua menggantikan Isco, pertandingan tersebut berakhir dengan hasil imbang tanpa gol 0-0.
Gol pertama yang ia cetak saat bersama Real Madrid ketika melawan Malmo FF, pada pertandingan tersebut Real Madrid berhasil tampil sangat ganas dengan hasil tak tanggung-tanggung yakni 8-0 tanpa balas.
Usia Kovacic yang terbilang masih muda, tetapi tidak membuat ia canggung ketika bermain dengan rekan-rekannya yang sudah cukup memiliki pengalaman lebih dari pada dia.
Kovacic pada musim ini tampil tidak terlalu buruk tetapi sayangnya ia masih beranggapan bahwa ia tidak mendapatkan waktu bermain yang lebih, Kovacic telah tampil sebanyak 34 pertandingan dan juga ia telah mencetak satu gol
Kovacic yang tidak dapat membantu Real Madrid menjuarai gelar La Liga tetapi setidaknya cukup berkontribusi saat memenangkan gelar juara UEFA Champions League.
Karena penampilan yang ditampilkan cukup baik, beberapa klub Eropa ingin berburu mendatangkan gelandang Kroasia tersebut. Klub-klub tersebut yakni, AS Roma, Juventus, AC Milain dan juga Inter Milan.
Kabar terbaru dari media cetak Italia, Mateo Kovacic telah setuju untuk bergabung bersama klub asal Ibukota, AS Roma. Kovacic yang sempat terdengar kabar akan menjadi opsi tambahan dimana Real Madrid akan mendatangkan Paul Pogba ke Santiago Bernabeu nampaknya kabar tersebut hanya angina lewat saja.
Kovacic yang akan menjadi pemain pinjaman bagi AS Roma, agen dari Roma kabarnya sedang menyelesaikan transfer dari Kovacic di Madrid. Roma yang ingin mendatangkan Kovacic pada musim depan guna menggantikan posisi Pjanic yang hijrah ke Juventus pada beberapa pekan lalu. Kovacic yang sempat menjadi pemain yang sangat dibicarakan saat berada di klub terdahulnya Inter Milan karena penampilannya yang cukup memikau.
Roma melihat potensi yang cukup dimiliki oleh Kovacic sebagai pemain tengah dan juga akan lebih baik jika potensi tersebut dapat dikembangkan lebih baik lagi.
Roma berharap dengan datangnya Kovacic ke Stadion Olimpiade Roma dapat mengembalikan kejayaan Roma pada musim depan. Musim lalu Roma yang tampil tidak terlalu buruk berhasil finish di posisi ketiga klasemen Serie A.
Mengenai transfer dari Kovacic tersebut, pihak dari Roma dan Madird sampai sejak ini belum memberikan pernyataan secara resmi mengenai nilai kontrak yang disepakati kepindahan dari Kovacic.
baca juga :
- Memuji Italy melalui Juventus
- Jerman loyo di partai kedua